Fakta Menarik Kostum Film Black Panther, Lebih Bagus Dari Iron Man?

15.03.00


Udah siap nonton Film pertama Black Panther? Seperti namanya, film dari Marvel Studio ini memang memperlihatkan superhero berkulit gelap. Meski telah malang melintang di Marvel Cinematic Universe selama beberapa dekade, kisah asli dan kemampuan yang dimiliki Black Panther masih dirahasiakan oleh pihak Marvel dan baru akan diceritakan dalam film solonya Februari 2018 ini.

Banyak yang mengantisipasi dan nggak sabar menunggu film ini apalagi dengan kostum para aktor dalam film ini karena disebut-sebut akan lebih keren dari Iron Man. Bener nggak ya? Sebelum nonton filmnya, ketahui dulu yuk fakta menarik kostum dalam film Black Panther.

Dirancang oleh desainer yang telah dua kali meraih Oscar
Kalau dari pandangan mata aja kamu udah tertarik dengan kostum Black Panther, maka kamu harus berterima kasih sama satu orang ini: Ruth E Carter. Perancang kostum yang telah meraih penghargaan Oscar dua kali ini merayakan 30 tahun perjalanan karirnya bersama dengan salah satu film yang paling dinanti. Pastinya ia mendapat tekanan yang sangat berat, namun Carter mencoba memasukkan semua imajinasinya bersama dengan keseluruhan elemen yang ada dalam film, seperti Wakanda, dan semua karakter yang tinggal di dalamnya. Termasuk untuk kostum penyerang dari luar. Black Panther memiliki beberapa motif visual yang menakjubkan dan unik yang tidak pernah dilihat sebelumnya. Bahkan kamu bisa melihat makna dibalik setiap ornamen kostumnya yang sangat kaya. Tentu aja, semua hasil ini adalah berkat kerja keras Carter dan timnya.

Kostum Black Panther dinilai lebih keren dari Iron Man
Selain Iron Man yang kostumnya dibuat canggih, Black Panther konon juga nggak kalah dengan pendahulunya karena dilengkapi dengan teknologi paling maju dalam film tersebut.

“Panther terlihat sangat keren dan dia terlihat begitu tangguh, serta memiliki faktor intimidasi dari kostum yang dikenakannya,” kata Anthony Russo, sang sutradara.

 “Kostum ini tidak hanya tahan lama, ia juga memiliki kemampuan untuk menyerap energy. Bukan seperti Anda memukulnya dan ia kebal terhadap pukulan, namun kemampuannya adalah menyerap serangan tersebut dan membalas serangan tersebut. Itulah salah satu kekuatan dari kostumnya,” jelas Boseman.

Ksatria perempuan dari Wakanda
Di Wakanda terdapat para ksatria perempuan yang sangat banyak. Dalam sejarah Marvel, film Black Panther bahkan dicap memiliki karakter perempuan terbanyak yang pernah dirilis. Beberapa perempuan tangguh dari Wakanda di antaranya adik perempuan T’Challa, Princess Shuri (Leititia Wright); Dora Milaje, kelompok pasukan keamanan elit Wakanda yang semua anggotanya adalah perempuan dan dipimpin oleh Okoye (Danai Gurira); Nakia (Lupita Nyong’o) sebagai mata-mata Wakanda, serta ibu dari T’Challa, Ramonda (Angela Bassett).

Dora Milaje, kostum yang nggak persis dengan komiknya
Di edisi komiknya mungkin kamu banyak melihat orang-orang di Wakanda bisa bersorak-sorai di jalanan. Atau Dora Milaje berjalan sambil mengangkat T’Challa di atas bangku. Hal itu akan sangat mudah diterima bagi pembaca yang dapat membayangkan setiap adegan dengan bebas. Namun beda ceritanya ketika kostum dibuat dalam alam nyata, karena sesungguhnya kostum tersebut tidak bisa leluasa digerakkan sebagaimana bayangan kita sebelumnya. Misalnya, seperti Dora Milaje yang sebelumnya tampak sangat bagus dengan gaya mohawk dan kacamata kecilnya dengan kostum sarung dan tabung di lengannya lengkap dengan tato. Tapi film tersebut nampaknya akan kurang berhasil dengan kostum semacam itu. Para director pun menginginkan Dora Milaje tampil lebih banyak, sehingga mereka lebih membutuhkan kekuatan otoritas yang mereka miliki sebelumnya untuk melindungi raja sampai T’Challa menjadi Black Panther. Mereka akhirnya mengembangkan kostum para pelindung ini dengan tampilan perang seperti memiliki perisai, dan baju besi, serta persenjataan dan sepatu seoerti akan benar-benar akan pergi berperang.

Nakia, si War Dog
Nakia merupakan perempuan tangguh asal Nigeria yang berjuang untuk membela wanita Nigeria yang diperbudak. Nakia memang terlihat deperti seorang petarung yang dekat dengan debu dan kotor, namun para perancang busana nggak ingin semudah itu mendeskripsikan Nakia. Mereka percaya bahwa ada sebuah kostum yang fashionable untuk Nakia. Hingga akhirnya mereka memutuskan memberi warna hijau untuk war dog ini. Hijau dinilai warna yang indah karena sangat menyatu dengan alam, dan semua warnanya bekerja dengan sangat baik.

Pangeran T’Challa
Black Panther adalah sosok seorang pangeran yang mendapat gelar secara turun-temurun dari kerajaannya di negaranya, Wakanda. Pada film Captain America: Civil War pun, Black Panther telah dikenalkan dengan nama aslinya, T’Challa. T’Challa tidak seperti pangeran-pangeran lain yang hanya memerintah di sebuah kerajaan. Ia sering kali turun tangan dalam menumpas kejahatan seperti yang dilakukannya setelah menjadi Black Panther. Maka, pangeran ini akan digambarkan sebagai pangeran yang sangat paham pada tahtanya. Ia bersih, dan sangat cocok dengan gambaran kamu untuk seorang pangeran. Mereka pun menambahkan beberapa bordir dan ornamen pada pakaian rajanya. Sebagaimana digambarkan Wakanda adalah negara pemasok utama Vibranium yang digunakan di seluruh dunia, senjata andalannya pun terbuat dari Vibranium yang terletak pada tangannya yang bisa memunculkan cakar tajam.

Ternyata konsep kostum dalam Film Black Panther nggak main-main ya! Film Black Panther sendiri disutradarai oleh sineas kenamaan Ryan Coogler yang sukses menggarap dua film top: Creed dan Fruitvale Station. Rencananya film ini bakal tayang pada 14 Februari 2018 mendatang. Gimana, Oneesan udah siap nonton belum nih?


Jangan lupa, nontonnya juga harus pakai pakaian yang keren dong. Dapatkan koleksi fashion terkini kamu di www.gatsuone.com ya. Nikmati diskon mingguan khusus untuk kamu dengan follow instagram @gatsuone.  Have a great day!

You Might Also Like

1 komentar

Like us on Facebook